Selasa, 22 Maret 2011

Kerja bakti...lagi

Kerja bakti kali ini adalah kerja bakti yang pertama di tahun 2011, agenda kerja bakti biasanya tiap 2 bulan, tapi dikarenakan selama 3 bulan ini kampung kita masih keliatan bersih dan rapi...so..kita lakukan tiap 3 bulan.
Memang kalau kita lihat sepintas area area yang perlu kita bersihkan dan rapikan adalah kebanyakan area rumah yang tidak berpenghuni dan kavling tanah yang belum dibangun oleh pemiliknya, ini merupakan kendala dan masalah yang dihadapi oleh warga RT/RW 0707 serta perumahan lain. Ada beberapa orang membeli rumah hanya untuk investasi, untuk dikontrakkan, untuk anaknya, cucunya atau adapula orang beli rumah karena bingung...mau dikemanakan lagi uangnya yang berjibunn...hahahaha...
Susahnya ya kita kita ini...tiap kerja bakti selalu kebagian bersih bersih rumput rumah orang yang pertumbuhannya gak bisa di bonsai...hue hue hue...
Mereka mereka pemilik rumah atau kavling kosong bisa kita sebut sebagai seorang yang egois ya !...gak pernah bersih bersih, gak pernah bayar restribusi warga, gak pernah bersosialisai...tapi kalau harga rumah naik berlipat lipat ... senangnya minta ampun, tanpa permisi, terimakasih dll langsung cabut dari lingkungan kita... kita sebagai warga yang tinggal,selalu membersihkan lingkungan yang ada...gak pernah kebagian keuntungan itu...hue hue hue...
Berikut beberapa photo kegiatannya....










Minggu, 20 Maret 2011

Pohon-ku sayang...Pohon-ku malang...

Pagi ini beberapa pohon di wilayah Griya Citra Asri 0707 menjadi korban lagi...DITEBANG....sedih rasanya.
Puluhan pohon palem putri dengan rata rata ketinggian diatas 2 meter yang menanamnya - dari biji sampai sekarang kurang lebih umurnya 10 tahun...dipotong hanya dalam waktu 10 menit...Akarnya merusak jalan katanya....
Pohon mangga gadung yang berusia kurang lebih 5 tahun...dipotong dalam waktu 5 menit...Rantingnya gak bisa diatur katanya...
Tulisan ini Saya tujukan buat orang orang egois yang suka sekali menebang pohon hanya dikarenakan pohon itu merusak jalan, buahnya gak manis, rantingnya tidak beraturan dan alasan alasan lain yang kurang bijaksana sebagai manusia pemelihara bumi.
Saya akhirnya sadar...mungkin mereka belum tahu secara detail apa guna dan manfaat pohon itu sebenarnya.
Mengapa menebang pohon dilarang ?
  1. Satu pohon menghasilkan 1,2 kg oksigen per hari, Satu manusia membutuhkan 1,2 kg oksigen per jam. berarti menebang 1 pohon, sama dengan kita telah tercekik tanpa bernafas 1 jam tiap hari. harga oksigen 1 kg tahun 2008 Rp.25.000. berarti kita telah kehilangan uang sejumlah Rp.25.000/hari/pohon yang ditebang.
  2. Akar pohon menyerap air hujan dan mengikat air di pori pori tanah sehingga menjadikan cadangan air di dalam tanah. air tidak terbuang percuma, kondisi tanah terjaga, tanah sehat dan subur, bumi tersenyum untuk anak cucu kita....Ingat...bumi ini bukan buat kita sendiri...jangan egois...
  3. Akar pohon dapat mengikat butir butir tanah sehingga menjaga kondisi tanah tetap stabil, tidak mudah erosi dan longsor...menebang pohon berarti kita telah merusak komposisi tanah dan bisa mnyebabkan longsor atau yang paling sederhana...jalan jalan di kanan kirinya gampang keropos tergerus air...
  4. Pohon juga dapat mendaur ulang dan membangun iklim mikro sehingga iklim mikro terjaga, kelembaban udara terkendali dan curah hujan turun...taukah apa itu iklim mikro...Saya yakin si penebang pohon kagak tau...hahaha...apalagi Global worming, efek rumah kaca...dlll hihihihi...
  5. Menebang pohon berarti kita telah membuat bumi ini menjadi semakin panas nass...duinginnn nginnn...yang bahasa biasa digunakan adalah Climate change - kadar CO2 yang berlebihan diudara sehingga menjadikan suhu panas dan dingin tidak dapat di prediksi dan di kontrol di beberapa daerah.
  6. Dan manfaat manfaat penyerta lain yang lebih banyak lagi...buat burung burung kecil, ulat, laba laba, kupu kupu, lebah dll yang kesemuanya menjalankan ecosystem lingkungan.
Bila kita hentikan penebangan pohon pohon itu segera, Saya yakin 5 atau 10 tahun kedepan lingkungan kita Griya Citra Asri 0707 akan menghijau, segar, sehat dan lingkungan Green & Clean bukan sebagai selogan belaka.
 Teman...tolong hentikan penebangan pohon sekarang juga...jangan egois.




Selasa, 15 Maret 2011

Belajar bonsai...

Libur 2 hari ternyata buat bongkar pasang bonsai bonsai pak Khoirul...hahaha
Entah kesambit apa pak Khoirul sekarang demen sama hobie bonsai, belum 1 bulan sudah beli bonsai 5 buah dan lumayan lumayan bakalannya...ada asem jawa, kimeng, premna dan sancang...
Lebih semangat jadinya kalau ada penggemar bonsai lainnya di Griya Citra Asri 0707....hahahaha





Senin, 14 Maret 2011

Rapat & arisan rutin 0707

Rapat rutin bulan ini di rumahnya pak Pramono, sebetulnya ada beberapa agenda rapat yang butuh di musyawarahkan antara lain applikasi buku tata tertib warga, kepengurusan karang taruna, tempat penyimpanan inventaris RT dll...
Tapi ada yang berbeda untuk rapat RT kali ini...
Rapat kali ini kita tidak akan membahas agenda RT lagi tapi hanya makan makan plus  arisan titik...hhhmmmm.....ueenakkk...
Pak Pramono sudah menyiapkan hidangan spesial RT 0707...yaitu Khotok-an kepala ikan...wuihhh mantep rek..
mungkin khotok-an kali ini akan sedikit pedas karena harga cabe sudah normal kembali...hahahaha...memang kalau khotok-an gak pueedess gak nyaman rasanya...




Selasa, 08 Maret 2011

Buanglah sampah pada tempatnya...

    Pagi ini saya sedikit tergesa gesa mengantarkan Jacinda sekolah, maklum dia harus nyampai sekolah TK Negeri bahari Manukan jam 6.30. Seperti biasa dia berdiri di depan sepeda motor Vario-ku sambil memandang kedepan.
Saya lihat dia dari tadi kelihatan bingung waktu pingin buang pembungkus snack yang telah kosong, mau simpan di saku, takut sakunya kotor, mau di buang dijalan takut saya marahi, akhirnya dia genggam bungkus snack itu dengan erat sambil berpegangan pada stir motor...
Di depanku terlihat sepasang suami istri yang sedang tergesa gesa ke kantor naik motor juga, mereka membawa tas kerja dan dua kresek barang di samping kiri, kita berdua ber iringan... mereka di depan, saya di belakangnya...Tiba tiba sebelum jembatan mereka memperlambat laju motornya...setelah mendekati jembatan Hupps...hupps...ternyata mereka membuang 2 kresek penuh sampah ke sungai dibawah jembatan...
Jacinda kaget dan memandang kearahku...Loh pak...loh pak, kok buang sampah di sungai...
Saya tertegun dan malu di depan Jacinda melihat apa yang mereka perbuat...MEMBUANG SAMPAH DI SUNGAI...hue hue hue...
    Perilaku seseorang dalam membuang sampah pada tempatnya sebenarnya adalah contoh sederhana bagaimana mengukur tingkat kedewasaan seseorang dalam menghargai kehidupan dan tingkatan sosial masyarakatnya. Sering kita lihat beberapa iklan di surat kabar maupun televisi yang mengajak kita untuk melakukan kebiasaan sederhana, yaitu membuang sampah pada tempatnya, tapi saya kuatir ajakan tersebut sudah menjadi ajakan ajakan yang biasa dan dianggap remeh tidak dianggap serius.
    Tiap hari saya sering lewati jalur antara Griya citra asri menuju ke Manukan, akhir akhir ini bila hujan sedikit deras dan lama, bisa dipastikan daerah terbuka persawahan dan jembatan kecil itu selalu banjir, apalagi sekarang sudah tumbuh beberapa rumah kavling baru yang sedikit banyak akan menambah halangan alur air mengalir langsung ke sungai...
Sungguh pelik permasalahan banjir yang dihadapi oleh kota besar seperti Surabaya ini..., bu Walikota sudah berusaha maximal untuk me-reduce wilayah wilayah banjir yang ada. Tapi bukannya malah berkurang tetapi malah bertambah kantong kantong wilayah banjir kita...
    Tiap hari saya sering melewati jalur antara Griya citra asri menuju Manukan, dan tiap hari pula saya menemui warga yang dengan seenaknya saja membuang sampah di sungai, buang berkarung-karung sampah rumah- tangga, bangkai tikus, kucing dan sampah sampah lainnya di sungai...waaahh ternyata mereka merekalah yang menyebabkan banjir di Surabaya selama ini...
Depo sampah sudah dibangun didekat sungai itu, tapi kesadaran masyarakat untuk tertib membuang sampah pada tempatnya belum ada.
Kurang bijaksana bila kita hanya mengandalkan pemerintahan kota untuk menanggulangi banjir yang datang setiap tahun tanpa dibantu oleh masyarakat yang melek kebersihan.
Kalimat "Buanglah sampah pada tempatnya"-pun tergumam dalam hati setelah melihat kejadian diatas...Saya tidak tau lagi bagaimana ngomong ke Jacinda.
Buanglah sampah pada tempatnya....


Kamis, 03 Maret 2011

e-RT/RW sapawarga.org



Entah ini kabar baru atau kita ketinggalan berita, ternyata ada media komunikasi langsung dengan pemkot Surabaya ataupun sesama warga kota lewat on line, namanya sapawarga.org. Warga bisa langsung interaktif memberikan info sekitar permasalahan dan kendala di RT - RW kita...atau e-RT/RW...
Dan yang paling menarik adalah pemberian fasilitas penunjang dari pemkot bagi RT/RW untuk pemasangan modem speedy-telkom...hehehe...
Tenang...Saya sudah daftarkan, dan masuk daftar tunggu no 459. dan anehnya dari kelurahan Sememi belum ada yang daftar selain kita, padahal seluruh kelurahan di Surabaya sudah banyak yang mendaftar hue hue hue... Nunggunya berapa lama ya?
Selamat menunggu deh..!!